Dialog Intelaktual Mahasiswa (DIALOGIKA)
Economic EXPO#8 menyelenggarakan acara Dialog Intelektual Mahasiswa. Dengan mengusung tema “Stimulus Perekonomian Indonesia Guna Mengatasi Adanya Resesi Ekonomi Akibat Covid – 19”. Kegiatan ini berisi pemaparan materi kemudian dilanjutkan sesi diskusi dimana mahasiswa bebas berdiskusi seputar tema yang ada kepada pemateri.
“Dengan bertepatan keadaan Indonesia yang sedang resesi sehingga Dialogika menjadi wadah aspirasi para mahasiswa ekonomi untuk membantu menyalurkan pemikiran-pemikiran dan memberikan solusi yang melibatkan para pengamat ekonomi dari lembaga-lembaga, perekonomian keuangan, Bank Indonesia. Tema yang di usung “Stimulus Perekonomian Indonesia Guna Mengatasi Adanya Resesi Ekonomi Akibat Covid – 19”. tegas mojo, Jumat (15/1/2021).
Acara DIALOGIKA menghadirkan Miyono selaku (Kepala Perwakilan Bank Indonesia DIY) dan Bhima Yudhistira Adhinegara, M.Sc selaku (Pengamat Ekonomi, INDEF).
DIALOGIKA salah satu rangkaian kegiatan Economic Expo #8 yang diselenggarakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Ahmad Dahlan (BEM FEB UAD) secara online menggunakan media zoom meeting. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Minggu, 22 November 2020.
Tujuan diadakannya acara ini yaitu sebagai fasilitas bagi mahasiswa dalam mengkritisi permasalahan atau isu – isu untuk meningkatkan budaya diskusi dalam kalangan mahasiswa.
Dengan diadakannya acara ini, diharapkan dapat menambah wawasan keilmuan, mengadakan kajian ilmiah bersama terhadap perekonomian di Indonesia, dan mahasiswa bisa lebih memahami serta mengerti perkembangan perekonomian di Indonesia untuk kehidupan yang lebih baik kedepannya.
Maka dengan adanya kegiatan ini diharapkan mahasiwa harus lebih aktif dengan situasi dan topik perekonomian di Indonesia terlebih khususnya mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB UAD). BEM FEB UAD menyelenggarakan Economic EXPO#8 dengan konsep daring karena mempertimbangkan keadaan pandemi Covid-19.
Pandemi bukan menjadi alasan dan halangan untuk mahasiswa dapat berkembang dan berdiskusi untuk membahas perkembangan perekonomian di Indonesia. Sebagai mahasiswa ekonomi maka harus selalu update perekonomian yang ada.