PROGAM STUDI AKUNTANSI UAD MENGADAKAN TEMU WALI BERSAMA MAHASISWA BARU 2020
Sabtu (06/02/2021) Progam Studi Akuntansi menggelar Temu Wali Mahasiswa Baru Tahun 2020 secara daring melalui Zoom. Kegiatan temu wali merupakan kegiatan yang rutin dilaksanakan oleh Program Studi Akuntansi FEB-UAD dalam menyambut mahasiswa baru dan juga sekaligus menjalin silahtuhrami dengan para wali mahasiswa baru. Kegiatan ini dipandu oleh moderator Nabila Na’ama Aisa., S.E., M.Sc. selaku dosen Akuntansi FEB-UAD, dan dihadiri oleh salah satu alumni Akuntansi UAD yang kini bekerja sebagai Auditor Pemeriksa BPK, yaitu Ahmad Aji Permana., S.E.
Pemutaran video profil Program Studi Akuntansi FEB-UAD dan sambutan dari Kaprodi Akuntansi FEB-UAD yaitu Bapak Sumaryanto, S.E., M.Si. Akt. CA. menjadi pembuka pada Kegiatan yang dihadiri oleh dosen Program Studi Akuntansi FEB-UAD serta 117 wali dan mahasiswa baru. Bapak Sumaryanto dalam sambutannya menyampaikan bahwa orang tua wali bisa memantau perkembangan studi mahasiswa dan kegiatan akademik yang sering diadakan oleh Program Studi Akuntansi FEB-UAD melalui Portal Orang Tua Mahasiswa. Selain itu dijelaskan pula mengenai Merdeka Belajar Kampus Merdeka yaitu Pertukaran Mahasiswa dan Magang pada semester genap, KKN Alternatif dan Kewirausahaan di semester gasal, desain kurikulum cepat lulus dengan 7 semester plus 1 bulan. Adapun 3 konsentrasi yang ditawarkan oleh Prodi Akuntansi FEB-UAD yaitu Akuntansi Syariah, Akuntansi Sektor Publik, Akuntansi Kewirausahaan. HMPS-Akuntansi juga menjadi wadah bagi mahasiswa untuk mengembangkan soft skill. (ya)