Tim KKN UAD Gelar Pelatihan Komersialisasi Olahan Singkong di Desa Banjarsari Pacitan
Desa Banjarsari merupakan salah satu desa di Pacitan yang sebagian besar penduduknya bekerja sebagai petani. Dari sekian banyak tanaman, salah satu hasil pertaniannya adalah singkong. Sehingga cukup mudah menemukan berbagai jenis singkong di desa ini.
“Sebagian besar penduduk bekerja sebagai petani. Dengan jenis tanaman yang berbeda-beda,” kata Kepala Desa Banjarsar Gatot Purwadi.
Namun sayang, produk olahan singkong belum banyak dikembangkan. Petani lebih banyak menjual produk mentah, sehingga tidak maksimal nilai ekonomisnya. Oleh karena itu, diperlukan inovasi untuk meningkatkan variasi produk olahan singkong.
Melihat potensi tersebut, Pembimbing Lapangan KKN Universitas Ahmad Dahlan Dr. Ema Nurmaya, S.E., MM., dibantu oleh dua mahasiswa KKN, menyelenggarakan pelatihan komersialisasi olahan singkong untuk ibu-ibu PKK pada tanggal 8 Februari 2023 di Balai Desa Banjarsari.
Pelatihan yang dilakukan tersebut mengenalkan literasi kewirausahaan, motivasi berwirausaha, lomba produksi singkong untuk dikomersialkan, serta meningkatkan pengetahuan pemasaran produk.
“Pelatihan ini kami lakukan dengan harapan ibu-ibu PKK dapat meningkatkan atau memperluas pendapatannya secara optimal dari sektor pertanian berkat ragam produknya,” ujar Ema usai pelatihan olahan singkong.
Pelatihan ini di ikuti oleh 15 orang yang terbagi menjadi 3 tim dari masing-masing desa yaitu Krajan, Padangan dan Karang Asri dengan antusias mengikuti acara hingga berakhir. Pembuatan olahan produk singkong ini meliputi, pembuatan kroket singkong, keripik dan krupuk singkong. Pelatihan diakhiri dengan foto bersama para peserta dan narasumber. (adn)