FEB UAD Pertukaran Dosen dengan Satyabhama University (India)
Bulan Februari 2018 yang lalu, FEB UAD mengirimkan 2 dosen ke Satyabhama University dalam rangka pertukaran dosen sebagai implementasi MoU antara Universitas Ahmad Dahlan dengan Satyabhama University (India). Setahun yang lalu, UAD telah menandatangani MoU dengan Satyabhama University yang berlaku untuk kurun waktu selama 5 tahun. Dua dosen FEB UAD yang dikirim untuk pertukaran yaitu Rai Rake Setyawan, Gd.Buss, MSA, Ph.D (dosen prodi Ekonomi Pembangunan FEB UAD) dan Mustika Rahmi, SE., M.Sc (dosen prodi Manajemen FEB UAD). Selama di sana, mereka mengajar beberapa kelas, berbagi pengalaman dan pengetahuan. Pertukaran ini direncanakan setiap tahun dilaksanakan.
Selanjutnya pada Maret ini ada dua dosen dari FEB Satyabhama University akan memberikan kuliah di FEB UAD selama satu bulan. Dua dosen tersebut adalah Dr. Kalai Lakshmi dan Dr. Nithya. Mereka berdua akan mengajar di prodi Manajemen untuk mata kuliah Bisnis Internasional, Manajemen Pemasaran Internasional, serta Manajemen Sumber Daya Manusia Internasional. Di prodi Ekonomi Pembangunan, mereka akan mengajar mata kuliah Ekonomi Sumber Daya Manusia, serta prodi Magister Manajemen UAD.
Selain menerima dosen dari India, pada bulan Maret ini FEB UAD juga akan mengirimkan mahasiswa ke University Utara Malaysia dalam rangka pertukaran mahasiswa. Mahasiswa yang dikirim pada semester ini atas nama Ifta Firdausa dari prodi Manajemen. Ifta akan belajar di sana selama satu semester.
Pertukaran dosen dan mahasiswa ini untuk meningkatkan kualitas pembelajaran bagi dua pihak. Para pengajar dan mahasiswa dapat saling berbagi pengalaman kondisi di masing-masing negara dan dapat saling berbagi pengetahuan, sehingga dapat memperkaya wawasan. (rmk)