Kewirausahaan Berbasis Pemasaran Online
FEB – Perkembangan digital sangat pesat, terutama di bidang ekonomi. Pengusaha harus mampu mengimbangi produk yang kreatif dan inovatif. “Produk ini bisa dipasarkan secara online,” ujar Dr. Salamatun Asakdiyah, M.Si., Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Ahmad Dahlan (UAD), Senin (12/11). Hal itu diajarkan dalam Program Pengabdian dan Pengembangan Masyarakat (Prodamat) di Desa Sewon, Bantul. Zunan Setiawan, S.E., M.M, Dosen Magister Manajemen menyampaikan menggunakan aplikasi Zoom. Menurut Dr. Salamatu Asakdiyah, M.Si., berwirausaha dan jualan online sudah biasa, sebaliknya tak menggunakan online justru aneh dan tertinggal. Produk bermerek juga dijual secara online. “Merek adalah identitas. Identitas adalah kepercayaan pelanggan atau konsumen.”ujarnya.