BEM FE UAD Peduli Yatim Piatu dan Dhuafa
Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ekonomi (BEM FE) mengadakan kegiatan bakti sosial yang bertema “Meningkatkan Semangat Berwirausaha dengan Berbagi dan Peduli”. Kegiatan ini dilaksanakan di Pondok Pesantren Yatim Piatu dan Dhuafa Darul Fatihah Bantul.
Kegiatan ini merupakan acara rutin BEM FE UAD. Acara ini juga didukung oleh seluruh keluarga besar FE, mulai dari mahasiswa hingga dosen ikut berpartisipasi dalam penggalangan dana untuk kegiatan baksos ini. Penggalangan dana dilakukan 28 September hingga 3 Oktober 2015.
Pondok Pesantren Yatim Piatu dan Dhuafa Darul Fatihah adalah pondok pesantren yang menampung anak-anak usia SD hingga kuliah. Menurut pimpinan pondok, Bapak Wijayanto menyebutkan, bahwa pondok akan membuat usaha sendiri agar lebih mandiri. Salah satu usaha tersebut adalah membuka pabrik produksi air mineral di kawasan Bantul. Mereka juga telah dipercaya oleh donatur untuk membangun sebuah pabrik yang kelak akan menjadi penopang pertumbuhan pondok. (uki)